Resep Herbal Asam Urat

Anda suka kolang kaling? Kolang kaling memang enak kenyil-kenyil dan segar. Namun siapa sangka ternyata kolang kaling adalah salah satu penyembuh asam urat.

Ini resepnya. Rebus kolang kaling secukupnya, untuk satu porsi sehari. Rebus hingga lunak. Jangan lupa masukkan juga daun pandan wangi. Bisa juga air rebusan pertama dibuang terlebih dahulu karena kadang berasa agak asam. Lalu rebus kembali dengan membubuhkan daun pandan dan juga gula. Gula dalam hal ini bisa dipergunakan gula aren atau gula merah.

Untuk santannya, gunakan santan masak. Caranya yaitu sebagai berikut sediakan kelapa parut dan air hangat. Satukan keduanya dan peras. Inilah santan masak, tidak mengandung kolesterol, kaya enzim dan sehat. Gunakan santan masak ini untuk menambah kelezatan herbal untuk asam urat.

Bila ada tambahkan pula rumput laut. Craanya rumput laut kering direbus hingga lunak. Campurkan ke dalam seporsi dawet kolang kaling tadi. Baik rumput laut maupun kolang kaling, keduanya sama-sama bisa menyembuhkan asam urat.

Memang inilah herbal terlezat untuk sakit asam urat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *